Pages

Friday, July 17, 2020

RPP New Normal

☘️ *Semangat Pagi Bapak Ibu Pendidik Bahasa Inggris* ☘️

Untuk menghadapi kondisi New Normal, kita perlu mempersiapkan perangkat pembelajaran.
Untuk itu kita akan melaksanakan *Webinar RPP New Normal* bersama
Bu *Badriah, M.Pd.*
Tanggal : 18 Juli 2020
Pukul     : 13.00 sd 15.30
                 WIB
Investasi : 50 K
Bisa ditransfer ke :
Norek bjb:0017257188100
Kode bank 110
A.n. Nurlaela
Dipersilakan Bapak Ibu daftar di link : 
https://bit.ly/WebinarRPP
Moga kita tetap semangat untuk meningkatkan kualitas putra-putri bangsa.
Terima kasih
*FORUM KOMUNIKASI MGMP BAHASA INGGRIS SMA JAWA BARAT*

Ini pelatihan membuat RPP yang kesekian yang harus saya sajikan di lingkungan guru guru bahasa Inggris di Jawa Barat.
Pembuatan RPP ini masih simpang siur di antara para guru.

Pada diskusi semalam sebelumnya saya menemukan guru yang bertanya apa bedanya RPP pembelajaran jarak jauh, pembelajaran yang diselenggarakan dari rumah atau belajar dari rumah, pembelajaran new normal, pembelajaran adaptasi Kebiasaan Baru.

Saya membaca di koran The Jakarta Post bahwa new normal istilahnya diganti dengan adaptasi Kebiasaan Baru. Hal ini karena memang Indonesia tidak pada posisi normal. Tetapi ada pada posisi adaptasi Kebiasaan Baru.

Akibat dari kondisi Indonesia yang tidak jelas ini, maka guru paling tidak memiliki empat macam RPP. RPP yang pertama adalah RPP blue print atau tatap muka. RPP yang kedua adalah RPP tatap muka yang dimodifikasi menjadi RPP untuk pembelajaran daring. RPP yang ketiga adalah RPP yang dimodifikasi untuk pembelajaran luring. RPP yang keempat adalah RPP yang dimodifikasi untuk menyediakan pembelajaran daring dan luring secara kombinasi.

Pelatihan sudah dekat, Kepala saya pusing, bosen lihat screen, males bikin RPP.

Saya memperhatikan Flayer yang dibuat oleh panitia. Menurut saya unik. Biasanya yang didahulukan itu foto para penyaji.  tapi pada Flayer ini sangat berbeda.  yang disimpan di atas itu malah host dan moderatornya. Tetapi tidak apa-apa bagi saya. Karena variasi itu memang menarik.

No comments:

Post a Comment