Saturday, September 14, 2019

Guru menjadi gurunya calon guru

Selain mengajar, sebagian guru berkesempatan menjadi gurunya para calon guru. Guru yang mendpatkan kesempatan ini disebut guru pamong. Kesempatan langka ini dapat membuka kesempatan bagi guru dan calon guru untuk sama-sama belajar mengenai mendidik dan mengajar. Mungkin terdengar janggal ketika mendengar guru yang sudah menjadi guru berbilang puluh tahun belajar mendidik dan mengajar pada saat menjadi guru bagi calon guru. Secara rinci hal tersebut diuraikan di bawah ini.

Guru pamong adalah guru yang menjadi model. Model dalam konteks pengajaran yang dijadikan acuan mulai dari tingkah, kinerja, cara pikir sampai polahnya. Sebagai seorang model yang akan ditiru secara kompetensi dan keahliannya, guru pamong harus berbenah diri sehingga calon guru tidak salah tiru. Bebenah diri dan mematutkan diri inilah yang membuat guru pamong jadi kembali melakukan tinjauan dan revitalisasi pada kinerjanya sendiri.

No comments:

Post a Comment